Liputan6.com, Jakarta - Dunia kripto kembali dihebohkan dengan prediksi berani Arthur Hayes, salah satu pendiri platform perdagangan kripto BitMex. Ia memperkirakan, harga Bitcoin (BTC) berpotensi melesat hingga menembus USD 1 juta per koin atau sekitar Rp 16,6 miliar (estimasi kurs Rp 16.636 per USD), didorong oleh kebijakan ekonomi terbaru yang direncanakan pemerintah Jepang.
Menurut Hayes, kenaikan dramatis Bitcoin dapat terjadi akibat paket stimulus ekonomi Jepang yang nilainya diperkirakan mencapai lebih dari USD 92 miliar atau Rp 1.530 triliun. Langkah ini ditujukan untuk menekan inflasi sekaligus membantu masyarakat dan pelaku usaha menghadapi tekanan biaya hidup yang meningkat. Demikian mengutip dari Coinmarketcap.com, Kamis (23/10/2025).
Isu Kucuran Dana Pemerintah Jepang
Kabarnya, pemerintah Jepang akan mengucurkan dana berupa subsidi, hibah daerah, serta insentif kenaikan upah, yang berpotensi mendorong ekspansi moneter besar-besaran. Hayes menilai, untuk membiayai stimulus tersebut, pemerintah akan menggunakan kebijakan pelonggaran kuantitatif (quantitative easing), yang berarti akan meningkatkan jumlah uang beredar di pasar.
"Mari cetak uang untuk membantu masyarakat menutupi biaya makanan dan energi - biaya yang sebelumnya naik karena pencetakan uang itu sendiri," tutur Hayes dalam analisanya.
Risiko dan Pandangan Berbeda Analis Kripto
Meski prediksi Hayes dinilai dapat menjadi sebuah harapan, beberapa analis kripto justru mengingatkan agar investor tetap berhati-hati. Willy Woo, analis blockchain ternama, memperkirakan bahwa potensi penurunan ekonomi global bisa menekan pasar kripto dan memicu fase bearish (penurunan aset) baru.
Woo menyoroti bahwa sejak munculnya Bitcoin pasca-krisis finansial 2008, pasar kripto belum pernah benar-benar diuji oleh resesi global. Jika terjadi perlambatan ekonomi seperti pada tahun 2001 atau 2008, hal itu menjadi pertimbangan penting Bitcoin - apakah nilainya akan turun layaknya saham teknologi, atau justru bertahan seperti emas.
Prediksi yang Memicu Perdebatan
Prediksi Arthur Hayes ini kembali menegaskan kompleksitas dalam membaca arah pergerakan Bitcoin, yang sangat dipengaruhi oleh kebijakan moneter global, dinamika makroekonomi, serta sentimen investor.
Para pengamat menilai, dalam lanskap ekonomi yang terus berubah, Bitcoin tetap menjadi aset spekulatif (kegiatan membeli atau menjual saham berdasarkan dugaan harga akan naik atau turun, dengan risiko tinggi dan tujuan keuntungan cepat).
Kebijakan seperti stimulus Jepang dapat menjadi katalis (percepatan) jangka pendek yang kuat, tetapi arah jangka panjangnya masih bergantung pada bagaimana ekonomi global menyesuaikan diri terhadap perubahan likuiditas.
Putra Donald Trump Prediksi Harga Bitcoin Tembus Rp 3,2 Miliar
Sebelumnya, Eric Trump, putra Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, mengungkapkan pandangan optimistis terhadap masa depan Bitcoin. Ia memperkirakan harga kripto terbesar di dunia itu akan naik signifikan pada kuartal keempat tahun ini.
“Kita sedang memasuki periode luar biasa yang akan menjadi momen penting bagi Bitcoin dan pasar kripto secara keseluruhan,” kata Eric dalam pernyataannya dikutip dari coinmarketcap, Kamis (23/10/2025).
Menurut Eric, lonjakan harga Bitcoin akan dipicu oleh meningkatnya jumlah uang beredar di berbagai negara serta ketidakpastian ekonomi global yang mendorong investor mencari alternatif aset. “Harga Bitcoin akan menembus 200.000 dolar AS sebelum orang menyadarinya,” ujarnya.
Dengan asumsi kurs Rp 16.000 per dolar AS, angka tersebut setara sekitar Rp 3,2 miliar per Bitcoin.
Pernyataan Eric pun mendapat respons luas dari komunitas kripto global, dengan banyak investor mulai meninjau ulang strategi investasi mereka menjelang akhir tahun 2025.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

2 days ago
7
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/promo_images/1/original/085223300_1761037787-Desktop_1280_x_190.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2814409/original/046287300_1558674125-20190524-SpaceX-2.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1937634/original/042390000_1519626842-1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4139250/original/062746500_1661755911-Binance.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4740419/original/047203600_1707701768-fotor-ai-202402128350.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3589344/original/052527000_1633066032-New_Project__10_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1937629/original/026426200_1519626771-1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4816479/original/001937700_1714383474-fotor-ai-2024042913365.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4816483/original/040342400_1714383611-fotor-ai-20240429134010.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5028254/original/041675300_1732871304-fotor-ai-2024112916726.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5302025/original/025418900_1753969652-Gemini_Generated_Image_pok85upok85upok8.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4740420/original/059441100_1707701782-fotor-ai-2024021283456.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4350265/original/051288500_1678243458-Crypto_6.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4816484/original/039630500_1714383627-fotor-ai-2024042913407.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4954031/original/062906100_1727353783-fotor-ai-20240926192840.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5119143/original/000941200_1738566772-XRP_illustration_alternative.jpg)












:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5266992/original/029718600_1751037177-20250626_170610.jpg)





:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5083100/original/006233000_1736236522-1736232643609_zodiak-capricorn-bulan-apa.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4159486/original/018426200_1663236124-pexels-cottonbro-10058448_1_.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4740422/original/078699100_1707701814-fotor-ai-2024021283356.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4876286/original/008628000_1719462296-fotor-ai-2024062711338.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2352163/original/056517200_1536200248-20180905-Penumpang-Emirates-Sakit-Misterius-Saat-Mendarat-di-NY-AP-2.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4983415/original/005222400_1730112240-fotor-ai-20241028174255.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5206121/original/011641900_1746157783-Hidangan_daging_lezat.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5211862/original/035312100_1746599437-Squidgame_Unit_308_N008253.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4527808/original/089132000_1691313398-drawkit-illustrations-5xlHjrzQO54-unsplash.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5268966/original/067912400_1751304157-70266e7d-dde5-4fd1-8c63-3c9892b9afd5.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4816485/original/067351800_1714383642-fotor-ai-20240429133817.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4096950/original/092230800_1658456125-jingyi-lyu-PRxxSiCphj0-unsplash.jpg)