Liputan6.com, Jakarta - Sebentar lagi umat muslim akan menunaikan ibadah puasa 1446 Hijriah.
Bulan Ramadan adalah bulan yang penuh dengan keberkahan, tetapi bagi sebagian anak kos, menyiapkan makanan sahur yang praktis dan terjangkau dapat menjadi tantangan tersendiri.
Selain praktis dan mudah dibuat, menu sahur juga harus bergizi sehingga dapat memberikan energi untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Namun, pastikan juga untuk memenuhi asupan cairan harian agar tidak mengalami dehidrasi saat berpuasa.
Tidak perlu khawatir, berikut 8 rekomendasi menu sahur yang praktis, bergizi, dan mudah dibuat sehingga cocok untuk anak kos, dilansir dari berbagai sumber pada Kamis (27/2/2025).
1. Telur Dadar Sayur
Telur menjadi solusi yang tepat jika kamu ingin memasak yang praktis dan tidak menghabiskan banyak waktu. Telur dadar sayur juga dapat menjadi pilihan bagi anak kos karena selain mudah dibuat, campuran sayur seperti kubis, daun bawang, dan wortel juga dapat menambah nilai gizi yang dibutuhkan tubuh untuk menjalani ibadah puasa.
2. Sarden Instan
Sarden menjadi pilihan menu terbaik saat sahur untuk anak kos. Kamu juga dapat menambahkan irisan bawang putih, bawang merah, daun bawang, cabai, atau bahkan sayur-sayuran saat memasaknya. Jika kamu tidak memiliki waktu yang banyak untuk memasak, sarden dapat menjadi pilihan terbaik.
Buah kurma baik jika dikonsumsi selama bulan puasa. Manfaat buah kurma bisa dirasakan apabila dikonsumsi saat buka puasa maupun saat sahur.
3. Sup Ayam
Sup ayam dapat menjadi pilihan jika kamu ingin sahur dengan menu yang hangat dan berkuah. Di dalam sup ayam terdapat protein dan sayuran sehingga cocok untuk dijadikan menu sahur. Kamu dapat menambahkan makanan tambahan sebagai pendamping seperti nasi putih, mie, bihun, telur rebus, tempe dan tahu goreng.
4. Sayur Bening Bayam Jagung
Sayur bening bayam jagung dapat dijadikan menu sehat saat sahur. Pembuatan sayur ini sangat praktis. Menu ini sangat cocok untuk anak kos karena tidak membutuhkan banyak bahan, hanya bawang putih, bawang merah, bayam, jagung, dan bumbu penyedap. Sayur ini bisa dinikmati sendiri atau dipadukan dengan lauk sederhana seperti tahu, tempe, atau telur untuk sahur yang lebih lengkap dan bergizi.
5. Tumis Kangkung
Kangkung memiiki tekstur yang sedikit renyah sehingga sangat cocok untuk dijadikan olahan tumis. Kamu dapat menumis kangkung yang dicampur dengan telur, sehingga sangat cocok dijadikan menu praktis saat sahur. Membuatnya juga sangat mudah, kamu hanya perlu siapkan irisan bawang putih, bawang merah, cabai, dan telur, kemudian diorak-arik dan tambahkan bumbu penyedap seperti garam, lada, kecap, dan saus tiram.
6. Tempe Goreng Sambal Kecap
Menu ini juga menjadi menu andalan anak kos saat sahur karna mudah didapat di warung dengan harga terjangkau. Tempe mengandung protein yang baik untuk menjaga stamina saat berpuasa, dan sambal kecap hanya membutuhkan bawang putih, bawang merah, irisan cabai, dan kecap manis sehingga bisa dicampur tanpa perlu dimasak.
7. Nasi Goreng
Pembuatan nasi goreng hanya 5-10 menit sehingga cocok untuk dijadikan menu sahur yang praktis. Kamu bisa menambahkan pelengkap seperti telur, sosis, kornet, dan sayuran sehingga rasanya menjadi lebih lezat dan bergizi.
8. Nasi dan Abon
Abon menjadi menu siap saji yang tidak perlu dimasak, sehingga dapat menghemat waktu saat sahur. Cukup dengan menyiapkan nasi hangat dan lauk pelengkap lainnya seperti telur dadar atau sosis goreng. Abon sangat cocok untuk anak kos yang tidak memiliki penyimpanan makanan. Walaupun praktis, abon memiliki kandungan protein yang dapat membantu memberikan energi saat berpuasa.