Liputan6.com, Jakarta - Mees Hilgers, bek Timnas Indonesia yang kini bermain di liga Eropa, kembali menjadi sorotan publik setelah absen dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang dan Arab Saudi, akibat cedera hamstring.
Keputusan Mees untuk absen dalam dua laga penting tersebut memicu beragam respons, sebagian warganet memberikan kritik pedas melalui media sosialnya.
Namun, Mees tidak tinggal diam. Melalui unggahan terbaru di akun Instagram pribadinya @meeshilgerss, pemain berusia 23 tahun ini menanggapi komentar negatif yang datang kepadanya. Mees menegaskan komitmennya terhadap Timnas Indonesia.
Dalam unggahannya, Mees menekankan bahwa meskipun mendapat kritik tajam, cintanya terhadap Indonesia tetap tak tergoyahkan.
“Saya cinta Indonesia. Itulah mengapa saya memilih bermain untuk Indonesia,” kata Mees, dalam sebuah pernyataan di Instagram Stroy esklusif, Rabu (13/11/2024).
Meskipun tidak luput dari hujatan di media sosial, Mees Hilgers mengungkapkan bahwa ia tetap merasa terhormat bisa memperkuat Timnas Indonesia. Baginya, bermain untuk Indonesia adalah sebuah kebanggaan yang tidak dapat dipengaruhi oleh komentar negatif.
Bek Fc Twente di Belanda ini juga menyadari bahwa dalam dunia sepak bola, kritik dan komentar negatif adalah hal yang biasa.
“Komentar kebencian dalam dunia sepak bola adalah hal yang wajar karena semua orang suka menontonnya dan semua orang memiliki pendapat yang berbeda,” lanjutnya.
Berita video Mees Hilgers dan Eliano Reijnders sudah resmi menjadi warga Negara Indonesia (WNI), Senin (30/9/2024) malam WIB di Brussels, Belgia, dan sudah siap untuk membela Timnas Indonesia.
Mees Hilgers Menerima Kritik Sebagai Bagian dari Pekerjaan
Ia juga menegaskan bahwa media sosial menjadi saluran bagi banyak orang untuk menyuarakan pendapat mereka, baik positif maupun negatif.
“Itu adalah bagian dari pekerjaan. Sayangnya, kenyataan yang semakin normal bahwa orang-orang dapat mengatakan apa yang mereka inginkan,” tegas Mees.
Meskipun menghadapi kritik, Mees tetap teguh dengan pilihannya untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Ia yakin akan terus bermain untuk Indonesia selama karier sepak bolanya.
“Saya masih berusia 23 tahun sekarang, dan saya akan memainkan sisa karier sepak bola saya untuk Indonesia," ungkapnya.
Mees Hilgers Minta Maaf Absen Bela Timnas Indonesia
Sebelumnya, Mees menyampaikan permintaan maaf kepada para penggemar Timnas Indonesia atas ketidakhadirannya. Ia menjelaskan bahwa dirinya membutuhkan waktu lebih lama untuk pulih sepenuhnya, agar bisa memberikan yang terbaik pada pertandingan-pertandingan selanjutnya.
“Saya mohon maaf karena tidak bisa memperkuat timnas Indonesia saat ini, karena masih perlu waktu untuk pulih sepenuhnya supaya saya bisa memberikan yang terbaik dipertandingan-pertandingan selanjutnya,” tulis Mees dalam unggahan Instagram-nya @meeshilgerss, Rabu, (13/11/2024).
Meski tidak bisa bermain, Mees Hilgers menyatakan rasa sedihnya karena harus melewatkan kesempatan bermain di hadapan suporter Indonesia, terutama di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), yang menjadi impian setiap pemain.
"Berat rasanya tidak berada di lapangan berasa teman-teman Timnas Indonesia, apalagi saya belum pernah merasakan atmosfir GBK saat Timnas bermain, tetapi saya akan ada di setiap langkah mereka. Semoga Indonesia meraih poin di kedua pertandingan ini!" sambung Mees.