Walkot Bogor Lantik Pejabat Baru, Tekankan Integritas-Profesionalitas

6 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim melantik jabatan pimpinan tinggi pratama, jabatan administrator dan jabatan fungsional dalam lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor di Paseban Sri Baduga, Balai Kota Bogor, beberapa waktu lalu.

Dedie Rachim menyampaikan selamat kepada seluruh pejabat yang baru dilantik, menyebutnya sebagai langkah penting dalam perjalanan karir sekaligus juga amanah besar yang harus dijalankan. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada yang sebelumnya sudah menduduki jabatan-jabatan yang mendukung keberlangsungan Pemkot Bogor.

"Dan tentunya pelantikan ini bukan saja hanya sebagai formalitas melainkan juga sebagai wujud komitmen kita bersama dalam menjalankan pemerintahan yang lebih baik, transparan dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati," kata Dedie Rachim.

Pelantikan ini disebut Dedie sebagai hal yang biasa dalam lingkungan pemerintah daerah, instansi, lembaga yang juga melakukan proses rotasi, mutasi dan promosi sehingga ini sebagai "tour of beauty", langkah meningkatkan kontribusi kepada pemerintah dan menambah pengalaman.

"Jadi jangan ada pikiran lain-lain. Semata-mata karena ini adalah bagian dari tugas kita untuk mengabdi kepada Pemerintah Kota Bogor. Selanjutnya saya memiliki harapan yang sangat besar terutama dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mempermudah akses masyarakat terhadap pelayanan publik," katanya.

Sebab saat ini, masyarakat Kota Bogor memiliki harapan yang sangat tinggi terhadap apa yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah dalam mengelola dan memberikan pelayanan yang lebih efektif, efisien, dan mengedepankan prinsip transparansi serta akuntabel.

"Saya ingin memberikan pesan agar bekerja dengan sepenuh hati dengan integritas, profesionalisme, dan semangat," tutur Dedie Rachim.

Menurut Dedie, ketiga hal itu akan menjawab tantangan zaman, memenuhi harapan masyarakat Kota Bogor yang terus berkembang mencakup penanganan bencana, pengelolaan sampah, penataan ruang kota, infrastruktur, hingga ekonomi yang harus dilaksanakan sebaik-baiknya.

Untuk itu, Dedie meminta agar harapan masyarakat itu dijawab dengan kerja-kerja yang efektif, efisien, profesional, dan berintegritas.

Pelantikan 19 pimpinan tinggi pratama, 43 jabatan administrator, dan jabatan fungsional di lingkungan Pemkot Bogor ini dilaksanakan dengan menggunakan merit sistem. Pada pelantikan ini hadir Wakil Wali Kota Bogor Jenal Mutaqin, Ketua TP PKK Kota Bogor, Yantie A. Rachim, serta Forkopimda Kota Bogor dan yang mewakili.

Dibanding dengan daerah lain di Indonesia, Kota Bogor baru pertama kali melakukan pelantikan sejak pelantikan kepala daerah.

Sementara itu, posisi jabatan yang masih kosong akan diberikan kesempatan untuk diberikan waktu kepada pejabat yang memiliki prestasi atau yang memenuhi persyaratan untuk porsi dalam jabatan promosi, baik dalam proses open bidding maupun promosi.

Wakil Ketua DPRD Kota Bogor, Rusli Prihatevy, mengatakan bahwa ini merupakan sebuah akselerasi dan semoga bisa menyempurnakan apa yang menjadi proses pelayanan masyarakat.

"Tadi Pak Wali menyampaikan bahwa ada komitmen kepada -kepala OPD yang sudah dilantik, mudah-mudahan akselerasi ini bisa lebih baik. Kami DPRD mendukung dan menunjang apa yang menjadi proses yang sedang berjalan di Kota Bogor lebih baik, Bogor Beres," kata Rusli.

(rir/rir)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Fakta Dunia | Islamic |